Halaman

Rabu, 13 April 2011

Cara Membuat Photo atau Gambar Menjadi Video

Sebenarnya saya ingin sekali memposting Cara Membuat Gambar jadi Video di Menu dan Info Sehat, mudah-mudahan jadi info yang bermanfaat. 
jadi , kita akan membuat video yang isinya photo-photo kita, misalkan photo reunian atau photo pernikahan. caranya tidak terlalu sulit dengan menggunakan Windows Movie Maker.

Berikut langkah-langkah pembuatan video menggunakan Windows Movie Maker: 
1. Untuk memulainya, klik Start kemudian All Programs, kemudian klik Windows Movie Maker.
2. Ambil beberapa gambar yang sudah kita siapkan sebelumnya di komputer kita untuk dijadikan videso. Caranya klik Import Pictures. 
3. Setelah jendela Import File tampil seperti di bawah ini, pilih? beberapa gambar sekaligus. Cara memilih gambar sekaligus dengan bantuan tombol Crtl pada keyboard kamu, (klik pada gambar ke 1, kemudian tekan tombol crtl lalu gambar kedua, ketiga dan seterusnya). Kemudian jika sudah dipilih gambarnya lanjutkan dengan klik tombol Import.
4. Setelah gambar tampil, tambahkan gambar tersebut ke Timeline. Caranya pilih dulu gambarnya lalu di tarik ke kolom seperti dibawah ini dan akan muncul bintang. 
5.  Menu Timeline ada di jendela paling bawah. Untuk melihat preview video, klik salah satu gambar yang ada di timeline, maka gambar tersebut akan tampil di preview video yang ada di pojok kanan jendela. Untuk menjalankannya, klik tombol play. Default perpindahan antar gambar adalah 5 detik, namun ini bisa diatur sesuai keinginan kita. Caranya dengan men-drag tepi gambarnya ke arah kanan.

6. Setelah gambar ditambahkan, kita juga dapat menambah file musik, misalnya MP3. Caranya? dengan? meng-Import? file musik tersebut dari komputer kita.? Misalnya kita akan mengimport 1 file musik, kemudian pilih Import.



7. Pada contoh ini kita import satu file musik? saja, Kemudian lanjutkan dengan Add to timeline (Audio Music).
8. Pada timeline akan tampak bahwa file audio berdurasi lebih panjang dari pada durasi gambarnya. Jadi untuk mendapatkan hasil yang baik kita panjangkan juga durasi gambar nya agar sama dengan durasi file audio. Caranya drag ke arah kanan setiap gambar agar durasinya bertambah. Untuk men-drag, klik tepi gambar bagian kanan, kemudian klik geser dan tarik kearah kanan. Lakukan sedemikian rupa sehingga durasinya sama dengan file audio. Namun hal ini bisa juga kita lakukan sebaliknya, yaitu dengan memotong durasi lagu yang ada, caranya dengan men-drag tepi file Audio dari kanan ke kiri, sampai sesuai dengan gambar yang ada.
9.Untuk melihat hasilnya silahkan klik pada tombol Play.
10. Untuk menyimpan video yang sudah dibuat, pilih menu File >> Save Movie File. 
11. Setelah Video Anda simpan, Anda dapat membuka video tersebut di Windows Media Player. Dan apabila Anda ingin mengedit Video tersebut, silahkan buka file Video tersebut dan Anda dapat langsung mengeditnya.

Selamat Mencoba !!! ^_^
By Created Ummi Silvi

    1 komentar:

    Klik salah satu Info dibawah ini

    Follow Me

    Komentar Pengunjung

    Klik salah satu Info dibawah ini

    My Favorite Song


    Edcoustic - Menjadi Diriku Mp3
    Mp3-Codes.com